www.tamanbungacelosia.com – Taman Bunga Celosia merupakan satu satunya wisata taman bunga terindah yang terletak di kaki Gunung Ungaran, Kota Semarang. Pemandangan sekitar yang alami dengan view pegunungan menambah daya tarik para wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Ketika pengunjung sampai akan disambut dengan gapura Celosia.
Anda yang memiliki rencana untuk liburan jangan lupa masukan Taman Bunga Celosia Bandungan Semarang ke dalam daftar list kegiatan liburan Anda, dijamin akan semakin membuat liburan Anda terasa lebih berwarna dan menyenangkan. Masuk ke lokasi Taman Bunga Celosia Bandungan Semarang, Anda akan melihat hamparan bunga Hebras merah yang akan memanjakan mata Anda setelah lelah berkendara.
Terdapat lorong wisteria tersebut yang kerap dijadikan lokasi untuk hunting foto. Selain lorong wisteria, di Taman Bunga Celosia Anda juga bisa menemukan spot tanaman gantung.
Terdapat banyak sekali spot keren yang bisa Anda temukan di Taman Bunga Celosia Bandungan Semarang ini, mulai dari Dermaga Putih hingga jembatan kaca yang berlatar belakang pemandangan pegunungan. Fasilitas di taman celosia juga cukup lengkap, sudah ada kamar mandi, musholla, dan warung makanan di area taman.
Tersedia berbagai fasilitas untuk mendukung kenyamanan pengunjung Taman Bunga. Terdapat penjual yang menjajakan berbagai menu makanan di dalam arena Taman rekreasi ini.
Tidak perlu khawatir bagi pengunjung yang ingin membawa buah tangan dari sini. Pengunjung dapat membeli bunga yang sudah dikemas dalam polybag. Tersedia berbagai macam bunga dengan spesies yang beragam. Berbagai souvenir hasil kerajinan tangan warga setempat juga dapat menjadi pilihan buah tangan.
5 Comments
Wow
enakuen
hayang kaditu
Cantik sekaliiii
Semakin banyak spot fotonya